*THE POWER OF IKHLAS*
_Esai_
Ada tradisi baru di setiap meeting marketing hari Selasa. Dimana secara bergantian satu-persatu marketing tiap minggunya bercerita tentang pengalaman pribadinya. Pengalaman titik nol keikhlasan yang berbalik menjadi kekuatan dahsyat. Setiap masing-masing orang pasti pernah mengalami.
Hal ini penting sekali bagi marketing untuk saling memotivasi. Terkadang kita justru "melawan" zona Ikhlas itu dengan sombong nya yang justru malah akhirnya membuat diri kita menjadi drop. kita merasa marah dengan diri sendiri yang merasa sudah maksimal dalam berusaha dan Ikhtiar, namun lemah dalam hasil,apalagi hasil dan keinginan yang kita harapkan.
*Erbe Sentanu,penulis buku Quantum Ikhlas* mengatakan bahwa disaat kondisi ikhlas, otak memproduksi hormon serotin dan endorphin yang menyebabkan seseorang merasa nyaman tenang,dan bahagia.
Dalam kondisi ikhlas bermekarlah kemudian berbagai energi positif,rasa syukur,sabar, dan termasuk fokus.
Kita pun kemudian merasa tiba-tiba punya tenaga. Energi Ikhlas ini kemudian menyebar ke seluruh organ tubuh, membuat imunitas tubuh meningkat, pembuluh darah terbuka lebar, detak jantung stabil.
Menurut Erbe Sentanu orang ikhlas menjadi "sehat jiwa dan fisiknya".
Sikap Ikhlas yang sebelumnya dianggap sebagai simbol kelemahan justru memberi kekuatan yang dahsyat. Dalam Ikhlas, kuncinya adalah manakala kita memasrahkan segala sesuatu pada Tuhan. Saat itu pula pupus sudah segala rasa cemas. Kita menjadi kuat. Mengapa? karena urusan kita sudah diserahkan kepada Sang Maha Berkehendak. Biarlah Dia yang mengatur kita yang melaksanakan keinginan-NYA.
Bukankah Dia juga Maha Pemberi Petunjuk.
*Ary Ginanjar Agustian,Motivator ESQ* mengistilahkan bahwa
_Zero Mind Process_ atau Penjernihan emosi digunakan untuk menunjukkan kepasrahan kepada Tuhan YME dalam keadaan apapun.
Hal itu diibaratkan dengan rumusan matematika satu dibagi nol sama dengan tak terhingga (1: 0 =~)
Satu mewakili Tuhan, lalu nol mewakili keadaaan pikiran yang bersih dan jernih. Tak terhingga mewakili proses yang terjadi. Kesimpulannya jika pikiran dikosongkan dalam bentuk kepasrahan maka kekuatan Tuhan akan menentukan proses yang tidak terduga sebagai solusi.
*Prof Yohanes Surya,Ph.D.Rektor Multimedia Nusantara*
juga mengutarakan konsep Mestakung (semesta mendukung) artinya Hukum alam,ketika seseorang berada dalam kondisi atau situasi kritis maka terjadilah proses pengaturan diri atau _self organizing_ dari alam semesta.
Bukankah Allah juga berfirman dalam Al Qur'an :
_Maka sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan_
_Sesungguhnya bersama kesulitan ada kemudahan_
_Maka apabila engkau telah selesai (dari sesuatu urusan ) tetaplah bekerja keras (untuk urusan yang lain)_
_"Dan hanya kepada Tuhanmu lah engkau berharap"_
(QS.Al- Insyirah :5-8)
Kita terkadang sedih ketika user Hot kita ternyata mengambil rumah di perumahan lain , user yg ITJ gagal lanjut ke DP, atau user yang sudah lanjut pembayaran inhouse tiba-tiba batal ditengah jalan,atau juga user yang ditolak bank KPR nya.
Namun sebaliknya kita tanpa terasa tiba-tiba dapat user yang tanpa tanya ba,bi,bu dan njelimet langsung ITJ, tiba-tiba dapat user telepon untuk tanya perumahan kita,dan u
Semua terjadi tiba-tiba,ujug-ujug,nggak rewel.
Itulah buah ke Ikhlasan yang sudah kita lakukan....
Siapa besok waktunya _testimoni_???
Kupas tuntas di meeting marketing
*Selasa,25 Agustus 2020*
*Pk. 09.00 wib*
*R.meeting Jarco*
#salamsatuclosin